Minggu, 13 Januari 2013

Klose Merasa Semakin Lekat dengan Lazio

FOTO:Paolo Bruno/Getty Images
Roma - Walaupun usianya semakin senja, Miroslav Klose masih merupakan penyerang terbaik Lazio saat ini. Ia menilai performanya terjaga karena merasa semakin nyaman bersama Biancocelesti.

Membela Lazio sejak musim lalu, penyerang internasional Jerman itu dipandang berhasil beradaptasi dengan lingkungan barunya. Di musim lalu ia mencetak 13 gol di Serie A, dan di musim ini ia sudah mendulang 10 gol dalam 18 pertandingan.

Ketajaman Klose itu tak pelak dinilai sebagai salah satu faktor cemerlangnya permainan Lazio, yang saat ini menduduki peringkat kedua di klasemen sementara, hanya terpaut lima angka dari Juventus.

"Hubunganku dengan kota Roma semakin baik," ungkap pemain 35 tahun itu dalam situs resmi federasi sepakbola Jerman yang dilansir Football Italia.

"Aku sudah nyetel dan permainanku menjadi lebih konsisten. Ada atmosfer yang bagus di kota ini, dan itulah yang aku inginkan. Fans juga terus mendukung kami.

"Cinta dan perhatian yang diberikan fans pada kami sungguh mengagumkan. Aku merasakannya sangat indah."

Mengenai kompetisi, mantan pemain Werder Bremen dan Bayern Munich itu menganggap Juventus tetap yang paling favorit. Namun Lazio juga sangat bisa menjadi kompetitor utama "Si Zebra".

"Kami harus lebih konsisten dan klinis di kotak penalti lawan. Dengan begitu kami bisa mendapatkan lebih banyak poin untuk tetap merapat di papan atas. Di akhir musim, kita akan lihat siapa yang lebih baik."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar